Karena itu, kami tidak hanya menjual lokasi kepada klien, tetapi juga mengelola dan menyediakan infrastruktur "keras" yang stabil seperti listrik, air, dan kondisi jalan yang baik, serta memberikan layanan dukungan yang optimal seperti layanan keamanan, konsultasi, dan pemberian informasi yang bermanfaat.
Dengan demikian, kami dapat menciptakan hubungan jangka panjang dengan para perusahaan penyewa.
Berkat dukungan penuh yang diberikan oleh 170 perusahaan penyewa, sampai saat ini KIIC sudah berhasil berkembang selama kurang lebih 30 tahun.
Kami ingin mengucapkan terimakasih dengan tulus. Kami berjanji untuk terus berusaha meningkatkan layanan demi mencapai kemajuan lebih lanjut di masa depan!
Makoto Yamaguchi
Presiden Direktur